Senin, 02 September 2013

Together That is POWER





Nats : Kisah 2 : 44  Dan semua orang yang telah menjadi percaya tetap bersatu, dan segala kepunyaan mereka adalah kepunyaan bersama,
Jaman Nimrod bahasa memecah kebersamaan namun kisah 2 semua bahasa di satukan oleh Roh Kudus, saat kita berbicara tentang kebersamaan yang mendatangkan kuasa, maka Roh Kudus adalah pribadi yang kita perlukan dan butuhkan di dalam hidup kita. Sehingga sekalipun banyak perbedaan, kita di satukan saat Roh Kudus ada di dalam hidup kita. Dan ini akan membawa kekuatan yang besar di dalam hidup kita untuk menyelesaikan semua rencana Allah dan kehendak di dalam hidup kita. Zakharia 4 : 6  Zerubabel berkata bukan oleh kuat dan gagah tetapi oleh Roh yang dari pada Tuhan.

Dalam sebuah orcestra semua orang mendapatkan partiture dan mereka harus memainkannya sesuai dengan petunjuk sang composer demikian juga dalam hidup kita, Tuhan sudah menuliskan partitur, irama bagi hidup kita dan kita harus mengikutinya. Untuk itu mata kita harus selalu tertuju kepada sang maestro untuk memainkan irama hidup kita, jangan memainkannya menurut mau sendiri tetapi ikutilah petunjuk dari sang composer agung kita melalui tuntunan dan pimpinan Roh Kudus. Ini berbicara tentang hidup dalam firman dan mata yang tertuju kepada Kristus.

Adam dan hawa melepas kepemimpinan Allah dan menyerahkan kepemimpinan kepada iblis semenjak hari itu manusia berjalan menuruti kehendak mereka sendiri dalam keberdosaan, sehingga tidak ada lagi tuntunan dari Tuhan
Allah mencari orang-orang yang mau menyerahkan kepemimpinan hidup mereka kepada Tuhan, sehingga apa yang Tuhan rencanakan terlaksana.
·         Tuhan menemukan Abraham yang menyerahkan kepemimpjnan hidupnya kepada Tuhan
·         Allah menemukan Nuh yang mau taat dan menyerahkan kepemimpinannya kepada Tuhan
Allah tidak pernah ingin melihat kesengsaraan kita, serta penderitaan yang harus kita alami, Dia ingin kita menjalani hidup penuh dengan damai seperti Ia menempatkan Adam di Eden itu adalah tempat yang tepat bagi mereka, Dia juga ingin setiap kita berada di tempat yang tepat dan berbahagia itu sebabnya Dia mau kita hidup di dalam kepemimpinanNya. Memainkan irama hidup kita sesuai dengan petunjuknya bagi kita.
Perhatikan bangsa Israel, selama mereka berjalan dalam tuntunan tiang api dan tiang awan mereka aman, terlindungi dan tercukupi demikian juga rancangan Tuhan bagi kita. Saat kita mengikuti kepemimpinanNya di dalam hidup kita, maka kita akan terlindungi dan tercukupi.
Namun manusia  cenderung dipimpin oleh keadaan, situasi mendikte kita untuk melakukan tindakan-tindakan dan memutuskan sesuatu, di pimpin oleh trend mode dan dipimpin oleh hati kita sendiri Itu sebabnya kita jatuh dan tersesat. Sementara yang lain  mengaku Kristen dan terkadang dipimpin Tuhan namun seringkali dipimpin oleh hatinya sendiri itu sebabnya mereka jatuh bangun.
Dipimpin Allah tidak menjamin tidak ada masalah, seperti bagsa Israel mereka di kejar Firaun dan harus melewati laut yang sulit bagi mereka namun Tuhan berperang menggantikan mereka.
Bagaimana caranya :  
Arahkan matamu kepada Kristus, ( Firman )  Lihat pribadinya, sembah dia , layani dia, puji dia dan taati perintahnya, percaya kepada janjinya
Jangan hanya cari berkatnya, seperti Israel yang cari makan roti dan daging,
Jangan seperti orang yang mengikut Yesus setelah alami mujizat 5000 orang

Kisah 1 : 8a Tetapi kamu akan menerima kuasa, kalau Roh Kudus turun ke atas kamu,
Saat Roh Kudus turun, Dia akan memimpin kita kepada kebenaran, dan kebenaran itulah yang akan membebaskan kita.
Kebenaran itu adalah Firman Tuhan…..
·         Cara Tuhan menuntun seperti pelita bagi kaki kita dan terang bagi jalan kita
Belajar dari Daud saat mengembalikan tabut
·         Cara Tuhan menuntun seperti cermin yang memperbaiki kehidupan kita
Belajar Daud saat mengambil Bersyeba dari uria
Tujuan akhir dari pimpinan Tuhan supaya kita melakukan perbuatan Allah yang besar melalui hidup kita.
Beberapa contoh orang yang dipimpin oleh Roh dan melakukan hal-hal yang besar adalah:
1. Bezaleel – membangun kemah suci. “Kupenuhi dia dengan Roh Allah, dengan keahlian dan pengertian dan pengetahuan, dalam segala macam pekerjaan” Keluaran 31:3
2. Otniel – menghakimi bangsa Israel. “Roh TUHAN menghinggapi dia dan ia menghakimi orang Israel…” Hakim-hakim 3:10
3. Simson – memiliki kekuatan supranatural. “Pada waktu itu berkuasalah Roh TUHAN atas dia, sehingga singa itu dicabiknya seperti orang mencabik anak kambing tanpa apa-apa di tangannya…” Hakim-hakim 14:6
4. Yusuf – memiliki hikmat dan pengetahuan. “Lalu berkatalah Firaun kepada para pegawainya: “Mungkinkah kita mendapat orang seperti ini, seorang yang penuh dengan Roh Allah?”” Kejadian 41:38
5. Saul - menjadi manusia lain “Maka Roh TUHAN akan berkuasa atasmu; engkau akan kepenuhan bersama-sama dengan mereka dan berubah menjadi manusia lain.” 1 Samuel 10:6

Orang yang jatuh, bangun dalam mengikut Tuhan ibarat “burung mati,” biarpun kita lemparkan tinggi-tinggi ke atas akan jatuh dan jatuh lagi, karena tidak ada power. Berbeda dengan “burung hidup,” tanpa dilempar, hanya dilepas saja langsung terbang tinggi-tinggi, karena ada power ada nafas hidup yang memampukan dia terbang.
Kehidupan manusia tanpa dipimpin oleh Roh Kudus ibarat “burung mati,” jatuh bangun, jatuh bangun dalam kerinduan untuk melakukan kehendak Allah dan hidup berkenan kepada Tuhan. Itu sebabnya betapa penting sebagai orang percaya kita menyerahkan hidup kita sepenuhnya untuk dipimpin dan dikuasai oleh Roh Kudus.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar